Tangerang, Suarainvestigasi.com – Awal bulan Ramadhan 1441 Hijriah, Indonesia mengalami keprihatinan dengan adanya wabah Covid-19 yang banyak merenggut korban jiwa di seluruh negara.
Kepedulian di tengah mewabahnya virus Covid-19, Kodim 0506/Tgr di wilayah Koramil 07/Pondok Aren membuka dapur umum dan mendistribusikan 500 palet nasi siap saji untuk sahur di wilayah Kelurahan Jurang Mangu Barat dan Timur Kecamatan Pondok Aren Kota Tangsel, minggu (27/04/2020).
Anggota Koramil 07/Pondoj Aren, Kodim 0506/Tgr antarkan nasi kotak siap saji dengan menggunakan sepeda motor ke komplek -komplek dan waraga yang kurang mampu serta para tunawisma yang berada di jalan.
“Nasik kotak siap saji di masak oleh anggota TNI di bantu pihak Kepolisian dan Pemkot Tangsel di dapur umum Kodim 0506/Tgr bersama para relawan untuk memenuhi kebutuhan bagi warga masyarakat yang kurang mampu,” ujar Dandim 0506/Tgr Kolonel Inf Wisnu Kurniawan S Sos.
Lanjut Dandim, mengantarkan makanan untuk sahur merupakan bagian dari kepedulian TNI dalam membantu warga masyarakat yang tidak mampu untuk membantu Pembatasan Sosial Bersekala Besar (PSBB) yang di terapakan Pemerintah.
“Saya berharap virus Covid-19 cepat berlalu dan dapat menjalankan aktivitas seperti biasa. Untuk itu mari kita sama-sama mematuhi aturan PSBB untuk memutus mata rantai penyebaran virus Covid-19,” harapnya
Discussion about this post