Ilustrasi
Tangerang – Suara Investigasi – Komplotan Begal motor kini kembali beraksi ulahnya di wilayah kecamatan Jambe tepatnya Di jln Raya Sandu Rancabuaya, kali ini korbannya adalah Sodikin (28) warga Desa Taban kecamatan Jambe, dimana ia harus merelakan sepeda motor jenis Metic Honda Beat dengan Nopol A 3118 YI tadi pagi. Kamis ( 5/3/2020).
Kejadian persisnya dijalan raya Sandu Desa Rancabuaya, ketika korban mau berangkat kerja kewilayah Tangerang Kota, tiba-tiba dijalan tersebut dipepet oleh 2 orang pelaku yang juga mengendarai Motor sambil menendangnya hingga terjatuh.
Kejadian begal ini rupanya yang kedua kalinya ditempat yang sama dengan korban warga kampung Pacing Desa Taban, para Korban dalam hal ini sudah melaporkan ke wilayah hukum Polsek Tigaraksa untuk ditindaklanjuti.
Kapolsek Tigaraksa Kompol David Chandra Babega Sik.SH.MH, terkait peristiwa ini, ia mengatakan bahwa pihaknya sudah menerima laporan tersebut dan akan meningkatkan patroli wilayah dan berupaya untuk pengungkapan kasus tersebut.
“Kami sudah menerima laporan dari Masyarakat akan kasus begal ini, untuk itu kami akan berupaya untuk meningkatkan patroli wilayah dan memburu pelaku begal tersebut,” ungkap Kapolsek via hp selelurnya kepada awak media. ( Surya )
Tangerang - Media Suarainvestigasi.com – Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si., kembali menunjukkan…
Media - Suarainvestigasi.com - Tak Hanya Bersikap Arogansi Kades Sindangratu (Mpud Mahpudin) di duga Telah…
Lebak - Media Suarainvestigasi.com - Hebooh !!! 5 Mobil dam truk milik DLH kabupaten serang…
Kota Tangerang - Media Suarainvestigasi.com - Belasan perwakilan pengurus dari Gerakan Pemuda (GP) Anshor bersama…
Gunungsitol - Media Suarainvestigasi.com -Masuknya ternak babi ilegal tanpa dokumen resmi balai karantina ke wilayah…
Gunungsitoli - Media Suarainvestigasi.com -Gelombang protes masyarakat Kepulauan Nias khususnya Kota Gunungsitoli semakin kian memanas…