Nias Utara, suarainvestigasi.com – Tim Penggerak PKK Kabupaten Nias Utara bersama dengan OPD terkait melaksanakan monitoring di Desa Binaan Kategori Usaha Peningkatan Pendapatan Keluarga (UP2K) di Desa Onozalukhu Kecamatan Lahewa Kabupaten Nias Utara, Selasa (18/04/2023)
Dalam Sambutan Kepala Dinas Perindagkop Agusman Zebua, M.Pd Menyampaikan apresiasi terhadap kegiatan UP2K dan supaya kegiatan ini dapat berkelanjutan untuk menopang kehidupan keluarga bermasyarakat khususnya di desa binaan Onozalukhu ini. Dalam kesempatan itu juga Kepala Dinas Perindagkop memberikan bantuan kepada Desa Binaan Onozalukhu yang diberikan secara simbolis oleh Ketua TP-PKK Kabupaten Nias Utara Kepada Kepala Desa dan Ketua PKK Onozalukhu.
Dalam Sambutan Kepala Desa Onozalukhu Ikut Zaman Zalukhu menyampaikan terimakasih atas dukungan yang diberikan terhadap desa Onozalukhu serta berharap juga kegiatan Desa Binaan ini khususnya di desa Onozalukhu dapat terus dilaksanakan agar dapat menunjang pendapatan keluarga di Desa Onozalukhu ini.
Dalam Arahan Ketua TP-PKK Kabupaten Nias Utara Ny.Arismanwati Amizaro Waruwu menyampaikan PKK merupakan satuan dari Pemerintah yang tak terpisahkan, sehingga kedatangan Tim Penggerak PKK Kabupaten beserta OPD terkait di Desa Onozalukhu yakni untuk memberikan Ide pemikiran agar apa yang menjadi beban dari pada ibu ibu PKK baik dari Kecamatan maupun Desa dapat teratasi sehingga di kehidupan masyarakat nyatalah kerja dari PKK itu sendiri.
Hadir pada kegiatan tersebut, Kepala Dinas Pertanian Kab.Nias Utara, Dinas Kesehatan Kab.Nias Utara, Ketua TP-PKK dan Rombongan Kab.Nias Utara, TP-PKK dan Rombongan Kecamatan Lahewa, Kepala Desa beserta Aparat Desa Onozalukhu dan Ibu-ibu PKK Desa Onozalukhu.
(yosi)
Gunungsitoli - Media Suarainvestigasi.com -Miris kondisi lampu penerangan dermaga bersandar kapal di Pelabuhan Angin Gunungsitoli,…
Media - Media Suarainvestigasi.com - Waduh Bagaimana Itu Pembangunan Pagar SMAN 1 Cimarga Diduga Dikerjakan…
Lebak - Media Suarainvestigasi.com - Siswa - siswi SMAN 1 Cimarga kompak adakan mogok sekolah…
Tangerang - Media Suarainvestigasi.com – Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si., kembali menunjukkan…
Media - Suarainvestigasi.com - Tak Hanya Bersikap Arogansi Kades Sindangratu (Mpud Mahpudin) di duga Telah…
Lebak - Media Suarainvestigasi.com - Hebooh !!! 5 Mobil dam truk milik DLH kabupaten serang…