Categories: HukumTNI-Polri

Sudah 3 Bulan kasus JB Masih Tahap Penyelidikan di Polda Banten , PH: Akan Buka Laporan Ke Mabes Polri

BANTEN – Suarainvestigasi.com – Kasus Eks Bupati Lebak Mulyadi Jayabaya dilaporkan warga ke Polda Banten
terkesan lambat dalam penanganannya, bagaimana tidak, Kasus tersebut sudah berjalan hampir 3 Bulan.

Warga melaporkan Mulyadi Jaya Baya pada tanggal 14 Maret 2023 atas kasus dugaan penyerobotan lahan di Desa Jayasari, Cimarga, Lebak.

Anugrah, SH Pengacara warga Tim Lembaga Bantuan Hukum (LBH) CHAHAYA KRABAT BHUMI NUSANTARA (CHAKRABHINUS) menilai kinerja Polda Banten Lambat dalam penanganannya.

“Sudah hampir tiga bulan, kasus ini pihak Polda Banten belum pernah adanya panggilan terhadap terlapor (Mulyadi Jaya Baya). Tentunya terkesan lambat proses penanganannya” ujar Anugrah, SH pada saat ditemui di Mabes Polri, Kamis (08/06/2023).

Anugrah juga mengatakan bahwa penyerobotan lahan milik warga tersebut masih terjadi, “Dilokasi aja aktivitas masih berjalan. Itu kan sudah jelas adanya tindak pidana, dengan dasar masyarakat mempunyai sertifikat lahan tersebut” ungkapnya.

Anugrah berencana kasus ini akan dilaporkan juga ke Markas Besar Polisi Republik Indonesia (Mabespolri), “iya sekarang saya sedang di mabes karena akan melaporkan juga kasus ini ke Mabes Polri” ujarnya.

Sementara itu, Kabid Humas Polda Banten Kombes Didik Hariyanto pada saat dikonfirmasi melalui telpon seluler mengatakan bahwa kasus Mulyadi Jaya Baya masih tahap penyelidikan.

“Masih tahap penyelidikan, informasinya ada sejumlah saksi yang belum diperiksa, makannya Mulyadi Jaya Baya belum diperiksa karena saksi semuanya belum diperiksa” ungkap Kabid Humas Polda Banten, Didik Hariyanto.

Kabid Humas juga menjelaskan bahwa apabila semua tahapan sudah dijalankan maka akan ada penetapan tersangka, “Penyelidikan itu pemeriksaan saksi saksi dan tempat, ketika semua saksi sudah diperiksa kemudian ada gelar perkara lalu naik sidik untuk penetapan benar atau tidak terjadinya kasus yang dilaporkan. Jadi sampai saat ini masih penyelidikan, pemeriksaan saksi saksi karena ada beberapa saksi yang di undang untuk dimintai keterangan. ini keterangan dari penyidiknya.” Ucapnya kepada infotangerangkota.id.

Sumber : Anugra Prima Lembaga Bantuan Hukum (LBH) CHAHAYA KRABAT BHUMI NUSANTARA (CHAKRABHINUS)

suarainv

Recent Posts

Dugaan Pencemaran Nama Baik: Yayasan Istana Hati di Laporkan di Polres Binjai, Pemecatan Guru Dipertanyakan Bohongi Publik

Sumut - Media Suarainvestigasi.com -Seorang warga Kota Binjai Provinsi Sumatera Utara, Irvan Dhani (39), resmi…

5 jam ago

Diduga Pungli Berkedok “Uang Kas”, SMPN 1 Leuwidamar Kini Dunia Pendidikan Kembali Tercoreng

Lebak - Media Suarainvestigasi.com - SMP Negeri 1 Leuwidamar, Kabupaten Lebak, Banten, disorot publik setelah…

21 jam ago

FARPKeN Geruduk Kejari Gunungsitoli Pertanyakan Laporan Korupsi Mandek & Protes Kebijakan Dilarang Membawa Hp Konfirmasi!

Gunungsitoli - Media Suarainvestigasi.com -Aksi damai yang digelar oleh Forum Aliansi Rakyat Peduli Kepulauan Nias…

1 hari ago

Viral Pelayanan Buruk: Warganet Hujat Pedas RSUD Thomsen Nias di Facebook, Nyatakan Pernah Mengalami Kejadian Yang Sama!

Gunungsitoli - Media Suarainvestigasi.com -Viral buruknya kualitas pelayanan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr. M.…

2 hari ago

Heboooh !!! Proyek Alun-Alun Lebak Ruhay Rp4,9 Miliar Amburadul, PUPR Diduga Cawe-Cawe

Lebak - Media Suarainvestigasi.com - Proyek Alun-Alun Lebak Ruhay Disorot: PUPR Gagal, Penambahan Anggaran Dicurigai.…

3 hari ago

Warga Karawaci Dihebohkan Kebakaran Pada Pagi Hari, BPBD Sigap Padamkan Api Dilokasi

Tangerang - Media Suarainvestigasi.com -Kebakaran terjadi pada dini hari, menimbulkan kepanikan warga sekitar. Kebakaran yang…

4 hari ago