Categories: TNI-Polri

Kapolres Kendal Pimpin Upacara Sertijab PJU Dilingkungan Polres Kendal

KENDAL – Suarainvestigasi.com – Kapolres Kendal AKBP Jamal Alam H SH SIK MSi pimpin upacara serah terima jabatan Kasat Binmas, Kasi Propqm dan Kapolsek di halaman Mapolres Kendal, Senin (29/05/2023).

Pergantian jabatan ini dilakukan selain untuk pengembangan karier juga untuk kepentingan organisasi guna menjawab tantangan tugas ke depan.

Upacara serah terima jabatan pada hari ini merupakan upacara serah terima jabatan Kapolsek Patebon AKP Miyardi di mutasikan sebagai Kapolsek Pekalongan Utara, Iptu Kusfitono Kasat Binmas di mutasikan sebagai Kapolsek Patebon, Iptu Subekhi PS Kasiwas dimutasikan sebagai Kasat Binmas, Iptu Sutikna Kasi Propam dimutasikan sebagai Kasubag Binkar Bag SDM, AKP Agus Wibowo Kapolsek Boja dimutasikan sebagai Kasi Propam dan AKP Sariyanto Kanit Reskrim Polsek Tugu dimutasikan sebagai Kapolsek Boja.

Kapolres Kendal AKBP Jamal Alam H SH SIK MSi mengatakan mutasi adalah hal yang biasa dalam tubuh institusi Polri. Hal itu untuk lebih meningkatkan kwalitas SDM bagi anggota Polri.

“Diharapkan dengan Pelantikan jabatan ini, dijadikan sebagai pemicu semangat kerja, dan kepada pejabat yang baru dilantik agar bekerja lebih baik sebagai wujud profesionalisme dan pengabdian kepada masyarakat,” kata AKBP Jamal Alam H.

Kapolres meminta pejabat baru itu untuk mengemban tugas sebaik mungkin, pahami dan laksanakan kebijakan serta program kerja dari kapolri, kapolda, dan kapolres.

“Kepada pejabat yang baru, segera menyesuaikan dengan pelaksanaan tugas dan dapat bekerja sama dengan baik dalam menjalankan amanah, serta dapat menjalankan tugas sesuai dengan prosedur,” tegas Kapolres.

suarainv

Recent Posts

Layangkan Surat Soal Fasos Fasum ke Cipondoh Lake View, Ini Permintaan Konsumen !!!

Tangerang,- Media Suarainvestigasi.com - Ajukan permohonan aspirasi mengenai fasos fasum hingga keamanan penghuni, warga penghuni…

4 jam ago

Diduga Kegiatan Perpisahan SMPN 1 Kelapa Dua Dijadikan Untuk Ajang Pungli, Foto Bersama Dibandrol Rp. 250 Ribu per-Siswa

Media Infoxpos.com - Tangerang - Kegiatan Perpisahan SMP Negeri 1 Kelapa Dua yang berada di…

8 jam ago

Pos Belanja Pengadaan RSUD Thomsen Nias Sebesar Rp.82 Miliar Lebih, Dipertanyakan PW LSM KCBI Kepulauan Nias

Nias - Media Suarainvestigasi.com -Pimpinan Wilayah Lembaga Swadaya Masyarakat Kemilau Cahaya Bangsa Indonesia (PW LSM…

20 jam ago

Dua Orang Saksi Bersama Pelapor Datangi Reskrim Polres Nias Memberikan Keterangan Atas Terlapor NL Oknum Guru PPPK

Gunungsitoli - Media Suarainvestigasi.com -Dua orang saksi bersama korban pada hari ini, Rabu (14/01/2026) mendatangi…

1 hari ago

Dugaan Pencemaran Nama Baik: Yayasan Istana Hati di Laporkan di Polres Binjai, Pemecatan Guru Dipertanyakan Bohongi Publik

Sumut - Media Suarainvestigasi.com -Seorang warga Kota Binjai Provinsi Sumatera Utara, Irvan Dhani (39), resmi…

1 hari ago

Diduga Pungli Berkedok “Uang Kas”, SMPN 1 Leuwidamar Kini Dunia Pendidikan Kembali Tercoreng

Lebak - Media Suarainvestigasi.com - SMP Negeri 1 Leuwidamar, Kabupaten Lebak, Banten, disorot publik setelah…

2 hari ago