Categories: Daerah

Gerakan Bersama Pakai Masker Ketua TP PKK Kabupaten Tangerang Yuli Zaki Iskandar Kunjungi Kantor Kecamatan Pagedangan

 

Kab.Tangerang –  SuaraInvestigasi.com –
Ketua Tim Penggerak PKK kabupaten Tangerang Yuli A Zaki Iskandar beserta rombongan mengunjungi kantor kecamatan Pagedangan pada Selasa 8 September 2020, dalam rangka mensosialisasikan gerakan bersama pakai masker. Hal ini dilakukan untuk mencegah penularan Covid-19 dimasyarakat.

 

Gerakan bersama pakai masker ini difokuskan kepada masyarakat yang tidak memakai masker saat berada diluar rumah, yang beresiko menularkan Covid-19. “Kita berharap semua masyarakat untuk disiplin memakai masker, tadi bisa diliat sendiri masih ada yang tidak memakai masker. Selain itu, masyarakat juga harus disiplin cuci tangan, jaga jarak pola hidup sehat dengan mengkonsumsi makanan yang bergizi agar terhindar dari Covid-19,” kata Yuli A Zaki Iskandar kepada wartawan di kantor kecamatan Pagedangan Selasa 8 September 2020.

 

Lebih lanjut, Yuli A Zaki Iskandar mengatakan, jumlah pasien postif Covid-19 di kabupaten Tangerang kian bertambah. Untuk itu pihaknya mengimbau kepada masyarakat, agar tetap waspada serta mematuhi protokol kesehatan.

Gerakan memakai masker ini pun bukan hanya ditingkat kabupaten Tangerang, juga akan dilakukan ditingkat kecamatan, seluruh desa hingga RT hingga RW.

 

Sementara itu, Camat Pagedangan Dadan Gandana mengatakan, mendukung penuh langkah yang dilakukan Ketua TP PKK Kabupaten Tangerang mengingatkan masyarakat akan pentingnya memakai masker ditengah pandemi Covid-19 ini. “Tadi bu Yuli dengan tegas menghimbau siapapun ketika berada diluar rumah, wajib memakai masker, tentunya kita pun akan melakukan hal yang sama. Ini untuk kepentingan bersama, untuk keselamatan bersama. Memakai masker akan melindungi diri, orang lain dan juga keluarga,” tutur Dadan. (F/Red)

suarainv

Recent Posts

Diduga Kegiatan Perpisahan SMPN 1 Kelapa Dua Dijadikan Untuk Ajang Pungli, Foto Bersama Dibandrol Rp. 250 Ribu per-Siswa

Media Infoxpos.com - Tangerang - Kegiatan Perpisahan SMP Negeri 1 Kelapa Dua yang berada di…

2 jam ago

Pos Belanja Pengadaan RSUD Thomsen Nias Sebesar Rp.82 Miliar Lebih, Dipertanyakan PW LSM KCBI Kepulauan Nias

Nias - Media Suarainvestigasi.com -Pimpinan Wilayah Lembaga Swadaya Masyarakat Kemilau Cahaya Bangsa Indonesia (PW LSM…

14 jam ago

Dua Orang Saksi Bersama Pelapor Datangi Reskrim Polres Nias Memberikan Keterangan Atas Terlapor NL Oknum Guru PPPK

Gunungsitoli - Media Suarainvestigasi.com -Dua orang saksi bersama korban pada hari ini, Rabu (14/01/2026) mendatangi…

21 jam ago

Dugaan Pencemaran Nama Baik: Yayasan Istana Hati di Laporkan di Polres Binjai, Pemecatan Guru Dipertanyakan Bohongi Publik

Sumut - Media Suarainvestigasi.com -Seorang warga Kota Binjai Provinsi Sumatera Utara, Irvan Dhani (39), resmi…

1 hari ago

Diduga Pungli Berkedok “Uang Kas”, SMPN 1 Leuwidamar Kini Dunia Pendidikan Kembali Tercoreng

Lebak - Media Suarainvestigasi.com - SMP Negeri 1 Leuwidamar, Kabupaten Lebak, Banten, disorot publik setelah…

2 hari ago

FARPKeN Geruduk Kejari Gunungsitoli Pertanyakan Laporan Korupsi Mandek & Protes Kebijakan Dilarang Membawa Hp Konfirmasi!

Gunungsitoli - Media Suarainvestigasi.com -Aksi damai yang digelar oleh Forum Aliansi Rakyat Peduli Kepulauan Nias…

2 hari ago