Gunungsitoli- Suarainvestigasi.com –Kantor Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Nias hangus terbakar dilalap Sijago merah sekira Jam 19:50 wib yang terletak di sebelah Kantor Walikota Gunungsitoli Jalan Pancasila No:10, Desa Mudik, Kecamatan,Gunungsitoli, Provinsi Sumut pada hari Senin Malam (02/08/2021).
Dari hasil Pemantauan suarainvestigasi.com dilapangan saat api membeludak besar membakar Kantor Bappeda Kabupaten Nias, Sumber api yang bermula dari depan Lantai II Kantor, merembes bagian tengah menghanguskan beserta isi Kantor Bappeda.
Beruntung, dengan Kesigapan Tim Anggota Pemadam Kebakaran (Damkar) Kota Gunungsitoli dibantu Anggota Satuan Pol PP, BPBD, Anggota Polres Nias dan Kodim 0213/Nias dan dibantu Warga sekitar berhasil menjinakan api sekitar 15 menit kemudian api berhasil dipadamkan.
Sumber api belum diketahui pasti hingga berita ini diturunkan, belum ada hasil Konfirmasi pasti dari pihak terkait, dan berupa apa saja Aset Kantor Bappeda Kabupaten Nias yang hangus dan berapa Jumlah kerugian yang dialami dalam kejadian peristiwa tersebut, menurut Pantauan dilapangan tidak ada koban Jiwa yang terluka.
(yosi)
Discussion about this post