Categories: Tangerang Raya

Kecamatan Legok Diduga Anti Kritik, LSM Seroja : Kalau Nggak Mau Dikritik Jangan Jadi Pejabat Publik

Tangerang – Media Suarainvestigasi.com – Adanya dugaan Mark Up anggaran Proyek pemeliharaan jalan hotmix di Kampung Manungtung RT/04 RW/06, Desa Legok yang tak kunjung juga mendapat tindakan tegas dari Pejabat Pelaksana Teknis Kegiatan (PPTK) Kecamatan Legok. Minggu, 10/08/2025.

Entah alasannya apa, namun sampai detik ini belum ada tindakan tegas dari pihak Kecamatan Legok. Bahkan semua direksi mulai dari PPTK hingga Camat terkesan bungkam dan cenderung mengabaikan indikasi ketidaksesuaian tersebut.

Tentunya hal ini menimbulkan pertanyaan besar bagi publik. Bagaimana tidak, Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) yakni Camat yang memiliki kewenangan sebagai Kuasa Pengguna Anggaran (KPA) Kecamatan Legok memilih diam tanpa suara kendati ada indikasi suatu bentuk kecurangan didepan matanya.

Sehingga indikasi kecurangan tersebut berlarut-larut tak kunjung juga mendapat perhatian khusus. Terutama PPTK Kecamatan Legok yang diduga sangat anti kritik dan alergi terhadap publikasi.

“Kalau tidak mau dikritik jangan jadi pejabat publik” begitulah kira-kira kata yang cocok untuk disandangkan kepada mereka.

Menanggapi hal ini, Taslim Wirawan, Ketua Umum LSM Seroja Indonesia menilai kinerja pejabat Kecamatan Legok kurang profesional dan tidak berkompeten, sehingga tugas-tugas mereka tidak dijalankan sesuai dengan fungsinya.

“Kinerja pejabatnya harus dievaluasi, mereka kan pelayan masyarakat yang digaji oleh pajak yang dibayar rakyat, ada aduan kok sepertinya dibiarkan, jangan sampai dicairkan anggarannya, bilamana ada pencairan, berarti ada apa dengan pihak Kecamatan, kalau memang tidak ada sangkut pautnya ya harusnya digelar ulang itu kekurangan volume pekerjaannya,” pungkas Taslim kepada Wartawan.

Sementara, PPTK yang memblokir kontak person wartawan hingga detik ini masih belum memberikan ketegasannya. Bahkan Camatnya juga belum memberikan tanggapannya.

Sampai berita ini diterbitkan, Publik masih menunggu klarifikasi dari Pihak Kecamatan Legok.

(Cy)

suarainv

Recent Posts

Dugaan Pencemaran Nama Baik: Yayasan Istana Hati di Laporkan di Polres Binjai, Pemecatan Guru Dipertanyakan Bohongi Publik

Sumut - Media Suarainvestigasi.com -Seorang warga Kota Binjai Provinsi Sumatera Utara, Irvan Dhani (39), resmi…

4 jam ago

Diduga Pungli Berkedok “Uang Kas”, SMPN 1 Leuwidamar Kini Dunia Pendidikan Kembali Tercoreng

Lebak - Media Suarainvestigasi.com - SMP Negeri 1 Leuwidamar, Kabupaten Lebak, Banten, disorot publik setelah…

20 jam ago

FARPKeN Geruduk Kejari Gunungsitoli Pertanyakan Laporan Korupsi Mandek & Protes Kebijakan Dilarang Membawa Hp Konfirmasi!

Gunungsitoli - Media Suarainvestigasi.com -Aksi damai yang digelar oleh Forum Aliansi Rakyat Peduli Kepulauan Nias…

1 hari ago

Viral Pelayanan Buruk: Warganet Hujat Pedas RSUD Thomsen Nias di Facebook, Nyatakan Pernah Mengalami Kejadian Yang Sama!

Gunungsitoli - Media Suarainvestigasi.com -Viral buruknya kualitas pelayanan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr. M.…

2 hari ago

Heboooh !!! Proyek Alun-Alun Lebak Ruhay Rp4,9 Miliar Amburadul, PUPR Diduga Cawe-Cawe

Lebak - Media Suarainvestigasi.com - Proyek Alun-Alun Lebak Ruhay Disorot: PUPR Gagal, Penambahan Anggaran Dicurigai.…

3 hari ago

Warga Karawaci Dihebohkan Kebakaran Pada Pagi Hari, BPBD Sigap Padamkan Api Dilokasi

Tangerang - Media Suarainvestigasi.com -Kebakaran terjadi pada dini hari, menimbulkan kepanikan warga sekitar. Kebakaran yang…

4 hari ago